Indeks Kepuasan Layanan Infrastruktur Kabupaten Madiun Tahun 2021

Authors

  • Imam Safingi Lembaga Survei dan Konsultan Pelayanan Publik (LIN-PEKO) Author
  • Nur Susanti Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Kabupaten Madiun Author

Keywords:

indeks kepuasan, layanan infrastruktur, Kabupaten Madiun

Abstract

Survey ini bertujuan untuk mengetahui indeks kepuasan infrastruktur di Kabupaten Madiun pada Tahun 2021. Metode pengambilan sampel dalam pekerjaan penyusunan Indeks Kepuasan Layanan Infrastruktur di Kabupaten Madiun adalah dengan metode non probability sampling. Survei Indeks Kepuasan Layanan Infrastruktur Kabupaten Madiun Tahun 2021 telah dilakukan dengan responden sebanyak 450 orang pengguna layanan infrastruktur di Kabupaten Madiun. Berdasarkan Analisa Indeks Kepuasan Layanan Infrastruktur didapatkan kesimpulan bahwa secara keseluruhan Indeks Kepuasan Layanan Infrastruktur Kabupaten Madiun sebesar 76,22 masuk pada kategori C (Kurang Baik) dan harapan masyarakat terhadap layanan infrastruktur adalah di angka 82,80 masuk pada kategori penting.

Downloads

Published

2023-09-22

Issue

Section

Artikel